Dibawah ini οΈ Klik untuk melihat detailnya! Β
Catatan Pasca Operasi Umum
1.
Datang kembali untuk control sesuai jam yang telah ditentukan
2.
Obat antibiotik harus dihabiskan
3.
Ikuti saran aturan sesuai yang telah disampaikan konsultan setelah operasi
4.
Disarankan untuk selalu menggunakan pakaian yang mudah dipakai serta dilepas (berkancing dan berseleting)
5.
Disarankan untuk menggunakan topi, sunglass (setelah operasi mata) dan masker untuk digunakan setelah operasi
6.
Disarankan untuk membawa bantal leher / bantal yang dapat membantu untuk tidur lurus (tidak miring)
7.
Disarankan untuk tidak mengkonsumsi makanan yang asin agar bengkak cepat turun
8.
Disarankan untuk tetap melakukan olahraga ringan (jalan kaki) agar bengkak cepat turun
9.
Disarankan untuk tidak mengkonsumsi makanan mentah/ seafood terutama bagi orang yang sensitif terhadap makanan laut.
10.
Disarankan untuk mengkonsumsi makanan kaya akan protein dan vitamin
11.
Bagi pasien kontur wajah diharuskan untuk melakukan liquid diet selama 3-7 hari dan mengkonsumsi makanan lembut (bubur, tofu dan sejenisnya) selama 1 bulan
12.
Tidak diperbolehkan untuk memijat/ menekan area yang di operasi
Hal Lain Yang Harus Diperhatikan
Alkohol/Merokok
β’
Konsumsi minuman beralkohol & kegiatan merokok harus dihindari dalam jangka waktu 1 bulan setelah operasi & olahraga serta stres yg berlebihan juga harus dihindari. Konsumsi minuman beralkohol bisa menyebabkan peradangan & merokok bisa menyebabkan kontraksi pembuluh darah & memperlambat proses pemulihan.
Bengkak/Memar
β’
Pembengkakan yg parah setelah operasi akan terus berlanjut selama 2-3 hari & akan berkurang secara bertahap.
Keadaan darurat
β’
Apabila rasa sakit yg parah / perubahan warna kulit terjadi, bahkan dalam jangka waktu 1 hari setelah operasi, pasien harus segera menghubungi MyVenus.
Mati Rasa
β’
Sensasi akan meningkat secara bertahap dlm waktu 6 bulan stlh operasi.
β’
Tingkat pemulihan bisa berbeda-beda antar individu.
Pemulangan
β’
Sebagian besar tindakan prosedur operasi mata tidak memerlukan rawat inap.
β’
Periode rawat inap bisa berbeda-beda, tergantung pada daerah tubuh yg dioperasi atau prosedur tindakan medis yg menyertainya.
Mencuci wajah/Mandi
β’
Bila ada jahitan, berhati-hatilah agar daerah jahitan tersebut tidak basah / terkontaminasi sblm dilepas.